Berantas Judi Online dan Narkoba, Kapolres Pamekasan Ajak Seluruh Element Lakukan Tindakan Preventif

Avatar

- Wartawan

Selasa, 2 Juli 2024 - 13:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Pamekasan AKBP Jazuli Dani Iriawan didampingi Kasatreskrim AKP Doni Setiawan (kanan) dan Kanit Tipikor Satreskrim IPDA Fajri Alim saat perayaan HUT ke-78 Bhayangkara. (PRENGKI WIRANANDA / KLIKMADURA)

Kapolres Pamekasan AKBP Jazuli Dani Iriawan didampingi Kasatreskrim AKP Doni Setiawan (kanan) dan Kanit Tipikor Satreskrim IPDA Fajri Alim saat perayaan HUT ke-78 Bhayangkara. (PRENGKI WIRANANDA / KLIKMADURA)

PAMEKASAN || KLIKMADURA – Polres Pamekasan terus bergerak melakukan berbagai upaya untuk mejamin keamanan bagi masyarakat. Salah satunya, keamanan dari ancaman bahaya laten narkoba dan judi online (judol).

Langkah kongkret yang dilakukan yakni mengajak seluruh element masyarakat untuk bersatu padu melakukan tindakan preventif.

Bahkan, korps bhayangkara juga menggandeng pemkab untuk memberikan penyadaran kepada masyarakat terkait bahaya narkoba dan judol tersebut.

Rencananya, tindakan preventif berupa penyampaikan edukasi itu dilakukan di berbagai tempat. Di antaranya, lembaga pendidikan dan pesantren.

Kapolres Pamekasan AKBP Jazuli Dani Iriawan mengatakan, judol sudah masuk di tengah masyarakat.

BACA JUGA :  Penerimaan Pajak Tembus 95 Persen, KPP Pratama Pamekasan Optimistis Capai Target

Terbukti, pihaknya berhasil mengungkap dua kasus tindak pidana tersebut. ”Alhamdulillah kita sudah mengungkap kasus judi online,” katanya.

Ironisnya, para pelaku judol itu adalah wiraswasta. Secara ekonomi, yang bersangkutan mungkin tidak terlalu mampu.

Tetapi, juga terpengaruh dan terjerumus pada judi online. ”Hindari, sekali hindari karena akan membawa dampak negatif,” katanya.

Lulusan AKPOL 2004 itu menyampaikan, di internal Polres Pamekasan sudah membantuk satuan tugas untuk memberantas judol.

Salah satu tindakan yang dilakukan yakni, mengecek aplikasi di HP masing-masing anggota.

”Aplikasi di HP masing-masing anggota kami cek, hasilnya untuk sementara tidak ada yang menggunakan aplikasi judi online,” katanya.

BACA JUGA :  Selama Operasi Pekat Semeru 2023, Polres Pamekasan Tangkap 40 Pelaku Kejahatan

Kapolres Dani mengakui, yang bisa dilakukan adalah melakukan pencegahan dan memberikan penyadaran.

Sebab, untuk melangkah jauh sangat sulit karena server judol tersebut semuanya berada di luar negeri. (pen)

Berita Terkait

KURIRBAIK.ID Resmi Beroperasi, Siap Layani Kebutuhan Anak Muda hingga Emak-emak di Pamekasan
Mengharukan! Puluhan Santri SDIT Multazam Pamekasan Diwisuda Alquran Metode Ummi
Cari Bibit Unggul Bidang Broadcasting, Klik Madura-Disdik Pamekasan Kolaborasi Gelar BTS Tingkat SMP
Pj Bupati Pamekasan Lantik 32 Kepala Sekolah, Titip Mutu Pendidikan Melalui Inovasi dan Kreasi
Kejari Pamekasan Dalami Kasus Dugaan Penarikan Fee Proyek dan Pengkondisian Lelang
Anggota Polres Pamekasan Bolos Kerja dan Terlibat Dugaan Penggelapan Motor, Kapolres Siapkan Sanksi Tegas
Pengurus HIMASPA Antarwilayah Resmi Dilantik, Perkuat Solidaritas dan Semangat Kebersamaan
Komitmen Beri Jaminan Kesehatan kepada Masyarakat, DPRD Pamekasan Setujui Anggaran UHC Rp 101 Miliar

Berita Terkait

Sabtu, 15 Februari 2025 - 21:28 WIB

KURIRBAIK.ID Resmi Beroperasi, Siap Layani Kebutuhan Anak Muda hingga Emak-emak di Pamekasan

Sabtu, 15 Februari 2025 - 17:17 WIB

Mengharukan! Puluhan Santri SDIT Multazam Pamekasan Diwisuda Alquran Metode Ummi

Sabtu, 15 Februari 2025 - 10:20 WIB

Cari Bibit Unggul Bidang Broadcasting, Klik Madura-Disdik Pamekasan Kolaborasi Gelar BTS Tingkat SMP

Jumat, 7 Februari 2025 - 18:50 WIB

Pj Bupati Pamekasan Lantik 32 Kepala Sekolah, Titip Mutu Pendidikan Melalui Inovasi dan Kreasi

Kamis, 6 Februari 2025 - 19:39 WIB

Kejari Pamekasan Dalami Kasus Dugaan Penarikan Fee Proyek dan Pengkondisian Lelang

Berita Terbaru