Heboh!! Sumur Bor di Kecamatan Kadur Pamekasan Semburkan Air Setinggi 15 Meter

Avatar

- Wartawan

Kamis, 28 Desember 2023 - 09:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Personel Polsek Kadur bersama aparat TNI mengecek lokasi semburan air di Desa/Kecamatan Kadur Pamekasan. (Humas Polres Pamekasan For Klik Madura)

Personel Polsek Kadur bersama aparat TNI mengecek lokasi semburan air di Desa/Kecamatan Kadur Pamekasan. (Humas Polres Pamekasan For Klik Madura)

PAMEKASAN, KLIKMADURA – Warga Dusun Kadur Barat, Desa/Kecamatan Kadur, Pamekasan, Madura, Jawa Timur dihebohkan dengan adanya sumur bor yang mengeluarkan semburan air setinggi 15 meter. Kejadian tersebut sontak menjadi perhatian warga.

Kapolsek Kadur AKP Tamsil Efendi membenarkan kejadian tersebut. Peristiwa langka itu terjadi pada Rabu (27/12/2023) sekitar Pukul 21.30. Lokasinya di lahan perkebunan milik Junaidi.

“Iya benar, telah terjadi semburan air dari galian sumur bor setinggi  15 meter dengan kedalaman galian kurang lebih 141 meter,” jelas Tamsil.

Mantan Kanit Laka Satlantas Polres Pamekasan itu menuturkan, berdasarkan keterangan dari beberapa saksi, pemilik lahan melakukan pengeboran untuk memenuhi kebutuhan air masyarakat. Tukang bor  sumur yang melakukan pengeboran atas nama H. Kalam, asal Desa Panaguan, Kecamatan Larangan.

BACA JUGA :  Owner Seblak Sakera Isi Kuliah Tamu Seputar Digital Branding di Universitas Islam Madura

Setelah pengeboran  mencapai kedalaman kurang lebih 141 meter, terdengar gemuruh air. Kemudian, seketika langsung menyembur di pipa pengeboran dengan tinggi semburan kurang lebih 15 meter.

“Semburan tersebut menarik perhatian masyarakat, mendengar ada informasi kejadian itu kami bersama anggota Polsek Kadur mendatangi TKP  dan mengamankan lokasi untuk mengantisipasi kerawanan yang dapat ditimbulkan”, tambah Tamsil.

Kapolsek Kadur AKP Tamsil Efendi kemudian berkoordinasi dengan BPBD Pamekasan dan Bagian Perekonomian Setkab Pamekasan untuk menganalisa kejadian tersebut. Serta, mengambil langkah – langkah antisipasi dampak yang ditimbulkan.

BACA JUGA :  Pasca MK Kabulkan Gugatan Wagub Emil dkk, Haji Idi Akan Pimpin Sampang Hingga Tahun Depan

“Sampai saat ini semburan masih terjadi dengan tekanan dan debit air yang tetap berupa uap air dan tidak berbau. Sudah dites menggunakan api namun tidak ada sambaran  ldan api mati,” pungkas AKP Tamsil Efendi. (diend)

Berita Terkait

Empat Pimpinan DPRD Pamekasan Periode 2024-2029 Resmi Dilantik, Siap Genjot Program Pengentasan Kemiskinan
LPBH NU dan LBH Muhammadiyah Pamekasan Soroti Maraknya Judi Online hingga Narkoba
Tindak Lanjuti Dugaan Penyimpangan Kredit, Bank Jatim Gandeng Auditor dan Kepolisian
Diduga Tipu Nasabah hingga Ratusan Juta, Oknum Pegawai Bank Jatim Pamekasan Kabur
Awasi Kampanye di Dunia Maya, Bawaslu Pamekasan Bentuk Tim Pokja Pengawasan Siber
Kaca Mobil Elf di Pamekasan Pecah Dilempar Batu, Polisi Gelar Patroli di Lokasi Kejadian
Jumlah Penerima BPNT di Pamekasan Turun Drastis
Oknum Pegawai Bank Jatim Pamekasan Diduga Tipu Nasabah, Kerugian Tembus Rp 210 Juta

Berita Terkait

Jumat, 11 Oktober 2024 - 13:01 WIB

Empat Pimpinan DPRD Pamekasan Periode 2024-2029 Resmi Dilantik, Siap Genjot Program Pengentasan Kemiskinan

Rabu, 9 Oktober 2024 - 21:04 WIB

LPBH NU dan LBH Muhammadiyah Pamekasan Soroti Maraknya Judi Online hingga Narkoba

Rabu, 9 Oktober 2024 - 20:48 WIB

Tindak Lanjuti Dugaan Penyimpangan Kredit, Bank Jatim Gandeng Auditor dan Kepolisian

Rabu, 9 Oktober 2024 - 14:12 WIB

Diduga Tipu Nasabah hingga Ratusan Juta, Oknum Pegawai Bank Jatim Pamekasan Kabur

Selasa, 8 Oktober 2024 - 15:56 WIB

Awasi Kampanye di Dunia Maya, Bawaslu Pamekasan Bentuk Tim Pokja Pengawasan Siber

Berita Terbaru

Wakil Ketua DPRD Sampang, Moh. Iqbal Fathoni.

Sampang

DPRD Sampang Komitmen Kawal Penuh Program Layanan Kesehatan

Jumat, 11 Okt 2024 - 15:02 WIB