Luar Biasa! Pamekasan Raih Penghargaan STBM Award Kategori Madya Tahun 2024

Avatar

- Wartawan

Kamis, 12 Desember 2024 - 13:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Dinkes Pamekasan dr. Saifuddin bersama Pj Bupati Pamekasan Masrukin,. S.Sos,. M.Si usai menerima penghargaan STBM Award dari Kementerian Kesehatan.

Kepala Dinkes Pamekasan dr. Saifuddin bersama Pj Bupati Pamekasan Masrukin,. S.Sos,. M.Si usai menerima penghargaan STBM Award dari Kementerian Kesehatan.

PAMEKASAN || KLIKMADURA – Kabupaten Pamekasan menerima penghargaan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) Award Tahun 2024 Kategori Madya dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Penghargaan tersebut menjadi bukti keberhasilan Pamekasan dalam mengimplementasikan program sanitasi berbasis masyarakat.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Pamekasan, dr. Saifudin menjelaskan, STBM Award merupakan penghargaan yang diberikan kepada daerah yang berhasil menerapkan lima pilar sanitasi total berbasis masyarakat.

Menurutnya, penghargaan bergensi itu tidak mudah diraih karena menyangkut tata kelola sanitasi masyarakat secara menyeluruh.

“Ada lima pilar yang harus dipenuhi untuk mendapatkan penghargaan ini. Pilar pertama adalah tidak membuang air besar sembarangan, kedua mencuci tangan dengan sabun, ketiga pengelolaan makanan dan minuman yang aman, keempat pengelolaan sampah, dan terakhir pengelolaan limbah cair,” kata dr. Saifudin, Kamis (12/12).

BACA JUGA :  Tingkatkan Mutu Pendidikan dan Kualitas SDM, UIM Jalin Kerja Sama Internasional

Ia mengatakan, Pamekasan berhasil memenuhi tiga dari lima pilar tersebut. Yakni, bebas buang air besar sembarangan, cuci tangan dengan sabun, serta pengelolaan makanan dan minuman yang aman.

Pencapaian tersebut merupakan hasil kerja keras bersama antara pemerintah daerah dengan masyarakat.

“Alhamdulillah, Kabupaten Pamekasan sudah 100 persen bebas dari kebiasaan buang air besar sembarangan sejak tahun 2018. Untuk pilar cuci tangan dengan sabun, kami semakin kuat sejak tahun 2021, terutama selama pandemi COVID-19. Sedangkan tata kelola makanan dan minuman juga terus kami tingkatkan,” ujarnya.

BACA JUGA :  Hasil Penghitungan Pemkab Pamekasan: Petani Rugi Jika Harga Tembakau Gunung di Bawah Rp 63 Ribu

dr. Saifudin mengajak seluruh pihak, termasuk organisasi perangkat daerah (OPD) untuk bekerja sama agar Pamekasan bisa mencapai kategori Paripurna dengan memenuhi semua lima pilar STBM.

“Kita harus semangat dan maju terus. Sinergi ini penting untuk mencapai hasil yang lebih maksimal ke depannya,” tandasnya.

Penghargaan STBM Award tersebut diharapkan menjadi motivasi bagi Kabupaten Pamekasan untuk terus meningkatkan kualitas sanitasi demi kesehatan masyarakat yang lebih baik. (ibl/diend)

Berita Terkait

KURIRBAIK.ID Resmi Beroperasi, Siap Layani Kebutuhan Anak Muda hingga Emak-emak di Pamekasan
Mengharukan! Puluhan Santri SDIT Multazam Pamekasan Diwisuda Alquran Metode Ummi
Cari Bibit Unggul Bidang Broadcasting, Klik Madura-Disdik Pamekasan Kolaborasi Gelar BTS Tingkat SMP
Pj Bupati Pamekasan Lantik 32 Kepala Sekolah, Titip Mutu Pendidikan Melalui Inovasi dan Kreasi
Kejari Pamekasan Dalami Kasus Dugaan Penarikan Fee Proyek dan Pengkondisian Lelang
Anggota Polres Pamekasan Bolos Kerja dan Terlibat Dugaan Penggelapan Motor, Kapolres Siapkan Sanksi Tegas
Pengurus HIMASPA Antarwilayah Resmi Dilantik, Perkuat Solidaritas dan Semangat Kebersamaan
Komitmen Beri Jaminan Kesehatan kepada Masyarakat, DPRD Pamekasan Setujui Anggaran UHC Rp 101 Miliar

Berita Terkait

Sabtu, 15 Februari 2025 - 21:28 WIB

KURIRBAIK.ID Resmi Beroperasi, Siap Layani Kebutuhan Anak Muda hingga Emak-emak di Pamekasan

Sabtu, 15 Februari 2025 - 17:17 WIB

Mengharukan! Puluhan Santri SDIT Multazam Pamekasan Diwisuda Alquran Metode Ummi

Sabtu, 15 Februari 2025 - 10:20 WIB

Cari Bibit Unggul Bidang Broadcasting, Klik Madura-Disdik Pamekasan Kolaborasi Gelar BTS Tingkat SMP

Jumat, 7 Februari 2025 - 18:50 WIB

Pj Bupati Pamekasan Lantik 32 Kepala Sekolah, Titip Mutu Pendidikan Melalui Inovasi dan Kreasi

Kamis, 6 Februari 2025 - 19:39 WIB

Kejari Pamekasan Dalami Kasus Dugaan Penarikan Fee Proyek dan Pengkondisian Lelang

Berita Terbaru