Pelat Nomor Motor Pelaku Begal Payudara Terdeteksi, Polres Pamekasan Segara Panggil Pemilik

Avatar

- Wartawan

Senin, 5 Februari 2024 - 16:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana di Mapolres Pamekasan. (Dok. Klik Madura)

Suasana di Mapolres Pamekasan. (Dok. Klik Madura)

PAMEKASAN || KLIKMADURA Dugaan begal payudara yang menimpa salah satu perempuan di Pamekasan menjadi atensi polisi. Pemilik sepeda motor yang diduga dipakai untuk melancarkan aksi bejat itu akan dimintai keterangan. Mengingat, nomor polisi kendaraan tersebut terdeteksi. Kasatreskrim Polres Pamekasan AKP Doni Setiawan mengatakan, polisi langsung menindak lanjuti laporan dugaan begal payudara yang menimpa MF, perempuan asal Kecamatan Larangan. Polisi berencana akan memanggil pemilik sepeda motor untuk dimintai klarifikasi. Sebab, berdasarkan laporan yang masuk, pelapor juga menyertakan pelat nomor. “Pasti di tindak lanjuti, kami jadwalkan permintaan klarifikasi terhadap saksi pemilik sepeda motor sesuai keterangan korban,” katanya.
BACA JUGA :  Dema FEBI IAIN Madura Gelar Istighosah dan Doa Bersama Demi Keselamatan Palestina dari Gempuran Zionis Israel
AKP Doni menyampaikan, pemanggilan tersebut akan dilakukan dalam waktu dekat. Tepatnya, Jumat (9/2/2024) mendatang. “Direncankan hari Jumat besok (pemanggilan saksi untuk klarifikasi),” katanya saat diwawancara KLIKMADURA. Sebelumnya, MF perempual asal Kecamatan Larangan melaporkan dugaan begal payudara yang menimpa dirinya. Dia menjadi korban tindakan amoral itu di Jalan Raya Larangan, Desa Trasak, Kecamatan Larangan pada Senin (29/1/2024). Kejadian tersebut sekitar pukul 18.30 WIB. MF yang kala itu mengendarai motor sendirian tidak bisa berbuat banyak. Hanya, dia berhasil mengingat pelat nomor motor pelaku.
BACA JUGA :  Di Hadapan Para Jurnalis Senior, Bos MK Titip Klik Madura
“Motor yang digunakan Vario warna hitam dengan pelat nomor M 4199 BD,” kata perempuan berhijab tersebut. MF berharap, polisi segera menangkap pelaku. Sebab, tindakannya sangat meresahkan dan menurunkan harkat dan martabat perempuan. (diend)

Berita Terkait

P2PTM Dinas Kesehatan Pamekasan Gelar Demonstrasi Sikat Gigi Bersama Ribuan Siswa
Fantastis! Anggaran Pembelian Pulsa Tim Pendamping Keluarga Pamekasan Hampir Rp 2 Miliar
Kerja Cepat, 8 Fraksi DPRD Pamekasan Periode 2024-2029 Resmi Terbentuk
Mantan Kades Laden, Tersangka Korupsi Bumdes Semeru Akhirnya Dilepas dari Lapas
Gelar PKKMB, UIM Kenalkan Nilai-nilai Lima Menara Ilmu Kepada Ratusan Mahasiswa Baru
Ribuan Kader Muslimat NU Pamekasan Banjiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Ponpes Asy-Syafiiyah Batumarmar
Di Hadapan Mahasiswa Baru Prodi HES, Alumni IAIN Madura ini Paparkan Tantangan Organisasi Sosial
Peduli Sesama, YBM dan PIKK PLN UP3 Madura Obati 85 Warga Pamekasan Secara Gratis

Berita Terkait

Kamis, 12 September 2024 - 12:19 WIB

P2PTM Dinas Kesehatan Pamekasan Gelar Demonstrasi Sikat Gigi Bersama Ribuan Siswa

Rabu, 11 September 2024 - 14:41 WIB

Fantastis! Anggaran Pembelian Pulsa Tim Pendamping Keluarga Pamekasan Hampir Rp 2 Miliar

Selasa, 10 September 2024 - 15:46 WIB

Kerja Cepat, 8 Fraksi DPRD Pamekasan Periode 2024-2029 Resmi Terbentuk

Selasa, 10 September 2024 - 10:15 WIB

Mantan Kades Laden, Tersangka Korupsi Bumdes Semeru Akhirnya Dilepas dari Lapas

Selasa, 10 September 2024 - 09:55 WIB

Gelar PKKMB, UIM Kenalkan Nilai-nilai Lima Menara Ilmu Kepada Ratusan Mahasiswa Baru

Berita Terbaru