Perjalanan Pulang, Bus Pengangkut Calon Jamaah Haji Pamekasan Kecelakaan

Avatar

- Wartawan

Minggu, 9 Juni 2024 - 21:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangkapan layar peristiwa kecelakaan bus pengangkut CJH asal Pamekasan.

Tangkapan layar peristiwa kecelakaan bus pengangkut CJH asal Pamekasan.

PAMEKASAN || KLIKMADURA – Video bus pengangkut calon jamaah haji (CJH) asal Pamekasan viral di media sosial. Peristiwa nahas tersebut terjadi di Jalan Raya Jrengik, Kabupaten Sampang, Minggu (9/6/2024).

Menanggapi video tersebut, Kepala Kemenag Pamekasan Ahmad Mawardi membenarkan adanya bus penangkut CJH mengalami kecelakaan.

Tetapi, saat kejadian, bus dengan nama lambung Mandala Putra tersebut dalam keadaan kosong. Sebab, kecelakaan itu terjadi saat bus tersebut dalam perjalanan pulang dari Surabaya menuju Pamekasan.

“Bus yang mengalami kecelakaan ini, bus ketika perjalanan pulang setelah mengantar jamaah ke asrama haji,” katanya.

BACA JUGA :  DPRD Pamekasan Komitmen Tingkatkan Pengawasan Realisasi Anggaran

Dengan demikian, dipastikan tidak ada CJH yang terlibat dalam kecelakaan bus tersebut. Seluruh calon tamu Allah itu dalam kondisi baik dan sehat.

“Semuanya (CJH asal Pamekasan) sudah sampai di Asrama Haji dan besok akan melanjutkan perjalanan menuju Arab Saudi,” katanya saat dimintai keterangan awak media.

Mawardi menyampaikan, informasi mengenai bus kecelakaan itu harus diluruskan agar keluarga jamaah tidak was-was dan khawatir.

Untuk diketahui, total jumlah CJH asal Pamekasan sebanyak 1.300 orang. Mereka terbagi menjadi empat kelompok terbang (kloter).

Yakni, kloter 103, 104, 105 dan 106. Seluruh CJH sudah sampai di Asrama Haji, Sukolilo, Surabaya dan bersiap terbang ke Arab Saudi. (diend)

Berita Terkait

Disdikbud Pamekasan Sukses Gelar PAUD Award 2024
Buntut Kasus Proyek Fiktif yang Libatkan Mantan Anggota DPRD Pamekasan, Dua Ketua Pokmas Dibui
Perolehan Suara Paling Buncit, Benarkah Mesin Parpol Pengusung Fattah-Mujahid Tak Jalan?
Komitmen Berikan Layanan Pendidikan Layak Bagi Semua Siswa, Disdikbud Pamekasan Gelar Festival Inklusi
Nahas, Lima Warga Pamekasan Wafat Diduga Akibat Hirup Gas Beracun Sumur Tua
Didampingi Mantan Bupati Achmad Syafii, Paslon Kharisma Deklarasi Menang Pilkada Pamekasan
KPU RI hingga Jajaran Pejabat Penting Jawa Timur Tinjau Kesiapan Pilkada Serentak 2024 di Pamekasan
Tegas! Begini Instruksi Kapolres Pamekasan Jelang Coblosan Pilkada Serentak 2024

Berita Terkait

Rabu, 4 Desember 2024 - 13:12 WIB

Disdikbud Pamekasan Sukses Gelar PAUD Award 2024

Selasa, 3 Desember 2024 - 18:01 WIB

Buntut Kasus Proyek Fiktif yang Libatkan Mantan Anggota DPRD Pamekasan, Dua Ketua Pokmas Dibui

Minggu, 1 Desember 2024 - 09:22 WIB

Perolehan Suara Paling Buncit, Benarkah Mesin Parpol Pengusung Fattah-Mujahid Tak Jalan?

Kamis, 28 November 2024 - 13:32 WIB

Komitmen Berikan Layanan Pendidikan Layak Bagi Semua Siswa, Disdikbud Pamekasan Gelar Festival Inklusi

Kamis, 28 November 2024 - 13:25 WIB

Nahas, Lima Warga Pamekasan Wafat Diduga Akibat Hirup Gas Beracun Sumur Tua

Berita Terbaru

Kepala Disdikbud Pamekasan saat memberikan apresiasi kepada guru pada kegiatan PAUD Award 2024.

Pamekasan

Disdikbud Pamekasan Sukses Gelar PAUD Award 2024

Rabu, 4 Des 2024 - 13:12 WIB