PAMEKASAN || KLIKMADURA – Dalam upaya meningkatkan keberanian dan kreativitas anak didik, SD Plus Nurul Hikmah Pamekasan menggelar Pentas Seni Nurul Hikmah (Pesi Nuha), Sabtu (26/10/2024). Kegiatan yang digelar di halaman sekolah tersebut dihadiri ratusan santri, wali santri, serta para guru.
Kepala SD Plus Nurul Hikmah, Nur Azizah menyampaikan, Pesi Nuha, yang sebelumnya dikenal dengan sebutan Muhadhoroh atau pidato menjadi agenda rutin setiap semester atau dua kali dalam setahun.
“Untuk saat ini, kegiatan diadakan pada semester satu. Kami memiliki visi dan misi membentuk generasi yang cerdas tidak hanya di bidang akademik, tetapi juga memiliki keterampilan yang diasah sejak dini,” ujarnya.
Nur Azizah mengatakan, SD Plus Nurul Hikmah menawarkan berbagai kegiatan ekstrakurikuler yang diselenggarakan setiap hari Sabtu. Melalui kegiatan tersebut, kemampuan dan bakat siswa terus diasah. Seperti kemampuan tari, pencak silat, dan lainnya.
“Kami menggali potensi dan kreativitas siswa melalui ekstrakurikuler, dan hasilnya ditampilkan dalam kegiatan pentas seni ini,” katanya.
Pentas seni tersebut juga bertujuan melatih keberanian siswa sejak dini, sehingga ketika berhadapan dengan masyarakat tidak canggung dalam berkomunikasi.
“Kegiatan ini merupakan uji mental bagi anak-anak agar memiliki jiwa pemberani. Harapannya, ketika menghadapi masyarakat, mereka sudah siap secara mental dan tidak ragu untuk berkomunikasi, termasuk dalam hal public speaking dan keterampilan lainnya,” tandasnya. (ibl/diend)