Polres Sampang Berhasil Tangkap Puluhan Pelaku Kriminal

Avatar

- Wartawan

Senin, 22 April 2024 - 14:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kasatreskrim Polres Sampang AKP Sigit Nursiyo memimpin konfrensi pers tentang penangkapan pelaku tindak pidana kriminal.

Kasatreskrim Polres Sampang AKP Sigit Nursiyo memimpin konfrensi pers tentang penangkapan pelaku tindak pidana kriminal.

SAMPANG || KLIKMADURA – Polres Sampang gencar melakukan giat operasi selama April 2024. Hasilnya, korps bhayangkara berhasil meringkus 10 orang tersangka.

Kasatreskrim Polres Sampang AKP Sigit Nursiyo mengungkapkan, kasus kriminal tersebut di antaranya adalah pencurian motor (curanmor), penggelapan, pencurian dan pencurian dengan pemberat (curat).

Kemudian, polisi juga berhasil mengungkap kasus penipuan dan penggelapan.

“Kasus penggelapan sebanyak 4 tersangka, kasus pencurian 1 tersangka, kasus curat 1 tersangka, curanmor 2 tersangka, kasus penipuan dan penggelapan ada 2 tersangka,” ungkapnya.

AKP Sigit mengungkapkan, salah satu tersangka kasus curanmor merupakan DPO. Selain terjerat kasus curanmor, tersangka juga terlibat kasus penggelapan.

BACA JUGA :  Hasil Kajian PJS, Diduga Ada Pencucian Uang DBHCHT Melalui Radio Suara Sampang

Dari beberapa kasus kriminal tersebut, pihaknya mengamankan sejumlah barang bukti. Di antaranya, 2 unit sepeda motor, 1 mesin genset, 1 unit truk, 2 handphone serta barang bukti lainnya.

Selain mengungkap kasus kriminal, Polres Sampang juga mengungkap kasus dua narkotika dengan dua tersangka. Yakni, kasus narkotika jenis pil double Y serta sabu-sabu.

“Untuk TKP kasus pil double Y terjadi di Desa Kamoning, Kecamatan Sampang. Sedangkan TKP kasus narkoba jenis sabu-sabu terjadi di wilayah Kecamatan Karang Penang,” pungkas AKP Sigit. (zhr/diend)

Berita Terkait

DPRD Sampang Komitmen Kawal Penuh Program Layanan Kesehatan
Jelang Pilkada 2024, Dispendukcapil Sampang Massifkan Perekaman KTP Elektronik
Air Perumdam Trunojoyo Sampang Keruh dan Bau Tak Sedap, Warga Mengeluh
KNPI Sampang Dorong Pemuda dan Mahasiswa Berperan Aktif dalam Pembangunan Daerah
23 Budak Narkoba Keok di Tangan Polres Sampang, 3 Di Antaranya Residivis
Cabdin Pendidikan Provinsi Jawa Timur Wilayah Sampang Targetkan Lulusan Berkualitas dan Produktif
Pilkada Sampang, Paslon Mandat dan Jimad Sakteh Nyatakan Tolak Kampanye Berbau SARA, Politik Uang dan Berita Hoaks
Pemkab Sampang Terus Dorong Peningkatan Kesejahteraan Petani

Berita Terkait

Jumat, 11 Oktober 2024 - 15:02 WIB

DPRD Sampang Komitmen Kawal Penuh Program Layanan Kesehatan

Senin, 7 Oktober 2024 - 19:12 WIB

Air Perumdam Trunojoyo Sampang Keruh dan Bau Tak Sedap, Warga Mengeluh

Senin, 7 Oktober 2024 - 13:01 WIB

KNPI Sampang Dorong Pemuda dan Mahasiswa Berperan Aktif dalam Pembangunan Daerah

Selasa, 1 Oktober 2024 - 17:52 WIB

23 Budak Narkoba Keok di Tangan Polres Sampang, 3 Di Antaranya Residivis

Jumat, 27 September 2024 - 19:50 WIB

Cabdin Pendidikan Provinsi Jawa Timur Wilayah Sampang Targetkan Lulusan Berkualitas dan Produktif

Berita Terbaru

Wakil Ketua DPRD Sampang, Moh. Iqbal Fathoni.

Sampang

DPRD Sampang Komitmen Kawal Penuh Program Layanan Kesehatan

Jumat, 11 Okt 2024 - 15:02 WIB