Realisasi PAD Sektor Parkir di Kabupaten Sampang Sangat Jauh dari Target

- Jurnalis

Senin, 23 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SAMPANG || KLIKMADURA – Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Sampang gagal mencapai target Pendapatan Anggaran Daerah (PAD) tahun 2024 di sektor parkir.

Terbukti, menjelang puncak akhir tahun, realisasinya hanya Rp 297.005.000 dari total target Rp 3,5 miliar. Jika diprosentase, hanya 8,5 persen.

Kasi Lalu Lintas Jalan, Bidang Hubungan Darat, Dishub Sampang, Khotibul Umam mengatakan, ada masalah dalam pengelolaan parkir. Salah satunya, beberapa juru parkir (jukir) tidak menyetor sesuai target yang disepakati bersama.

Setiap jukir ditarget setoran setiap hari. Tujuannya, agar pendapatan bisa sesuai target tahunan yang telah ditetapkan. Namun, ketentuan tersebut kerap diabaikan.

Baca juga :  Datangi Mapolres Sampang, Aliansi BEM Desak Tangkap Mafia Pupuk

“Kami sudah menargetkan setoran setiap hari sebesar Rp 50 ribu setiap jukir, tetapi masih sering tidak sesuai yang kami targetkan,” katanya.

Dijelaskan, Dishub Sampang menentukan titik parkir yang dikelola juru parkir (Jukir) yang telah dipilih. Ada 60 titik parkir, dengan rincianya 50 titik di dalam kota, 10 titik di pasar-pasar yang di Kecamatan.

Kabid Hubungan Darat, Dishub Sampang, Hery Budianto mengatakan, jika realisasi PAD tahun 2024 di sektor parkir tidak mencapai target, akan dijelaskan sesuai dinamika yang terjadi di lapangan.

Baca juga :  Pemkab Pamekasan Klaim Stok Pupuk Cukup Penuhi Kebutuhan Satu Musim Tanam

“Akan kami jelaskan seusai kondisi di lapangan beserta kendala-kendala yang kami alami,” tandasnya. (san/diend)

Berita Terkait

Bus Gunung Harta Nyemplung ke Selokan di Jalur Nasional Camplong, Tiga Penumpang Luka
Mobil Keluarga Tabrak Tiang di Monumen Sampang, Kerugian Capai Rp30 Juta Lebih
BPD Gunung Kesan Akhirnya Angkat Bicara, Janjikan Pembangunan Jalan Segera Dimulai
Warga Gunung Kesan Galang Dana Demi Perbaiki Jalan yang 10 Tahun Terlupakan Pemerintah
Karyawan Diduga Lecehkan Siswi Magang, Bank Jatim Sampang Angkat Bicara
Ziarah ke Makam RP. Moh. Noer, Emil Dardak Umumkan Rencana Pembangunan RS Rujukan di Madura
Elysia Estetika Dukung Pelestarian Batik Lewat Ajang Putra Putri Batik Sampang 2025
Warga Desa Gunung Kesan Gotong Royong Perbaiki Jalan Rusak, Pemdes Dinilai Lepas Tangan

Berita Terkait

Kamis, 9 Oktober 2025 - 08:28 WIB

Bus Gunung Harta Nyemplung ke Selokan di Jalur Nasional Camplong, Tiga Penumpang Luka

Kamis, 9 Oktober 2025 - 08:19 WIB

Mobil Keluarga Tabrak Tiang di Monumen Sampang, Kerugian Capai Rp30 Juta Lebih

Kamis, 9 Oktober 2025 - 08:09 WIB

BPD Gunung Kesan Akhirnya Angkat Bicara, Janjikan Pembangunan Jalan Segera Dimulai

Rabu, 8 Oktober 2025 - 09:09 WIB

Warga Gunung Kesan Galang Dana Demi Perbaiki Jalan yang 10 Tahun Terlupakan Pemerintah

Rabu, 8 Oktober 2025 - 08:36 WIB

Karyawan Diduga Lecehkan Siswi Magang, Bank Jatim Sampang Angkat Bicara

Berita Terbaru

Jenazah MrX saat dievakuasi dari area Pantai Branta Pesisir menuju RSUD Smart Pamekasan. (ISTIMEWA)

Pamekasan

Heboh, Mayat Misterius Ditemukan di Pantai Branta Pesisir

Jumat, 10 Okt 2025 - 03:06 WIB

Catatan Pena

Kangean Dilupakan, Rakyat Melawan!

Jumat, 10 Okt 2025 - 00:18 WIB