Apresiasi Personel Berprestasi, Kapolres Sumenep Serahkan Piagam Penghargaan

Avatar

- Wartawan

Senin, 14 Agustus 2023 - 19:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Sumenep AKBP Edo Satya Kentriko,. SH,. S.IK,. M.H menyerahkan piagam penghargaan kepada Kasatpolairud AKP Totok Niaribono, S.Sos.

Kapolres Sumenep AKBP Edo Satya Kentriko,. SH,. S.IK,. M.H menyerahkan piagam penghargaan kepada Kasatpolairud AKP Totok Niaribono, S.Sos.

SUMENEP, klikmadura.id – Sejumlah personel kepolisian Polres Sumenep berhasil mencetak prestasi. Kapolres Sumenep AKBP Edo Satya Kentriko S.H.,S.I.K. M.H mengapresiasi prestasi itu dengan menyerahkan piagam penghargaan, Senin (14/8/2023) Personel yang menerima piagam penghargaan seorang perwira di antaranya, Kasi Humas AKP Widiarti S.,S.H, Kasatlantas AKP Alimuddin Nasution, S.H.,M.H menjabat Kasat Lantas dan Kasatpolairud AKP Totok Niaribono, S.Sos. Penghargaan itu diberikan lantaran para perwira kru aktif dalam mengikuti media indikator kinerja pada aplikasi siap Semeru Polda Jatim periode Juni 2023. Kapolres AKBP Edo Satya menyampaikan terima kasih kepada tiga perwira Polres Sumenep yang telah melaksanakan tugas dengan dedikasi yang tinggi. Dengan begitu, mereka mendapatkan hasil yang baik dan pantas untuk mendapatkan penghargaan.
BACA JUGA :  Jatuh ke Sumur Sedalam Tujuh Meter, Bocah Usia Dua Tahun di Pamekasan Selamat
“Kami harapkan dengan pemberian reward ini bisa menjadi motivasi dan support untuk meningkatkan kinerja bagi seluruh personel Polres Sumenep dan Polsek jajaran,” ungkapnya. Kapolres Edo menegaskan, dalam pelaksanaan tugas akan menjadi lebih baik apabila personel memperbaiki semua kekurangan-kekurangan yang ada. Dengan demikian, dia berpesan kepada personel untuk lebih meningkatkan kinerja demi kemajuan institusi Polri. “Kemudian bagi personel yang belum mendapatkan reward agar selalu senantiasa bekerja sesuai tupoksinya dan menciptakan ide kreatif dan inovatif yang nantinya dapat bermanfaat bagi organisasi Polri dan masyarakat,” pesannya.
BACA JUGA :  Polres Pamekasan Maksimalkan Pengamanan Objek Vital Pemilu 2024
Dalam kesempatan tersebut Kapolres Sumenep AKBP Edo Satya juga mengingatkan kepada seluruh personel agar tidak melakukan pelanggaran dan selalu menjaga nama baik institusi. (fix/diend)

Berita Terkait

Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo, Kapolres Sumenep Tabur 12 Ribu Benih Ikan
Harga Eceran LPG Melon di Sumenep Tembus Rp 20 Ribu, Warga Miskin Mengeluh
Walhi Jatim Ungkap 21 Hektare Laut Kampung Tapakerbau Sumenep Ber-SHM
Usai Warga Kampung Tapakerbau Siaga 24 Jam, Rencana Penggarapan Tambak Garam Batal
Menteri KKP Bakal Turunkan Tim Cek SHM Laut Kampung Tapakerbau Sumenep
Penuhi Kebutuhan Listrik Masyarakat, PLN Resmikan 5 PLTS di Pulau-Pulau Kecil Wilayah Kabupaten Sumenep
Tugu Keris Perkuat Identitas Sumenep sebagai Kota Keris
Gagal Bayar Jasa Quick Count Pilkada 2024 Sepengetahuan Sekda dan Bupati Sumenep

Berita Terkait

Rabu, 29 Januari 2025 - 14:18 WIB

Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo, Kapolres Sumenep Tabur 12 Ribu Benih Ikan

Selasa, 28 Januari 2025 - 11:32 WIB

Harga Eceran LPG Melon di Sumenep Tembus Rp 20 Ribu, Warga Miskin Mengeluh

Senin, 27 Januari 2025 - 09:08 WIB

Walhi Jatim Ungkap 21 Hektare Laut Kampung Tapakerbau Sumenep Ber-SHM

Jumat, 24 Januari 2025 - 12:49 WIB

Usai Warga Kampung Tapakerbau Siaga 24 Jam, Rencana Penggarapan Tambak Garam Batal

Jumat, 24 Januari 2025 - 10:30 WIB

Menteri KKP Bakal Turunkan Tim Cek SHM Laut Kampung Tapakerbau Sumenep

Berita Terbaru

Opini

Komunikasi Partisipatif Tata Kelola Kota Pamekasan

Sabtu, 19 Apr 2025 - 11:08 WIB