SUMENEP, KLIKMADURA – Ketua DPRD Sumenep Abd. Hamid Ali Munir, mengajak seluruh masyarakat di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menjaga kondusivitas menjelang Pemilu 2024.
Tujuannya, agar pesta demokrasi lima tahunan berjalan lancar dan menghasilkan pimpinan yang amanah.
Hamid mengatakan, mesin politik dari masing-masing kontestan mulai dipanaskan. Baliho berisi gambar bacaleg bertebaran.
Meski demikian, kondusivitas tetap harus terjaga. Soliditas dan solidaritas di tengah harus terus ditingkatkan. “Jangan mudah terpancing. Tetap jaga kondusivitas,” ujarnya.
Politisi PKB itu menyampaikan, di tengah perhelatan politik seperti ini, perlu ada peran dari para tokoh masyarakat untuk hadir di tengah masyarakat memberikan edukasi.
Yakni, bagaimana cara menyikapi perbedaan pandangan dalam politik agar kondusivitas tetap terjaga. Kemudian, tidak ada konflik sosial di tengah masyarajat.
“Hindari ujaran kebencian. Itu berbahaya,” pungkasnya.
Untuk diketahui, Pemilu 2024 terdiri dari pemilihan anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota. Secara bersamaan dilaksanakan pula Pemilu Presiden dan Wakil Presiden Indonesia untuk periode 2024-2029. (fix/diend)