Sabet Juara 1 Ajang LKTI Regional Jawa Timur, Delegasi UKK FPM Harumkan IAIN Madura

Avatar

- Wartawan

Senin, 17 Juli 2023 - 11:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Delegasi Kelompok Studi Ekonomi Islam (KSEI) Unit Kegiatan Khusus Forum Pengembangan Mahasiswa (UKK FPM) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura foto bersama usai mengikuti kompetisi.

Delegasi Kelompok Studi Ekonomi Islam (KSEI) Unit Kegiatan Khusus Forum Pengembangan Mahasiswa (UKK FPM) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura foto bersama usai mengikuti kompetisi.

PAMEKASAN, klikmadura.id – Delegasi Kelompok Studi Ekonomi Islam (KSEI) Unit Kegiatan Khusus Forum Pengembangan Mahasiswa (UKK FPM) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura kembali mengharumkan nama kampusnya. Mereka berhasil menyabet juara 1 dalam ajang lomba karya tulis ilmiah (LKTI) di acara Temu Ilmiah Regional (TEMILREG) Forum Silaturrahim Studi Ekonomi Islam (FoSSEI) Regional Jawa Timur 2023. Kegiatan tersebut diselenggarakanq HIMA EKIS berkolaborasi dengan KSEI ACSES di Universitas Airlangga (UNAIR) Surabaya, pada Sabtu (15/07/2023). Kegiatan tersebut berlangsung selama 4 hari dan diikuti perwakilan seluruh kampus se-Jawa Timur. Selain LKTI, panitia juga menggelar berbagai cabang lomba seperti olimpiade ekonomi Islam dan business plan.
BACA JUGA :  Pengurus HMPS Ekonomi Syariah IAIN Madura Dibekali Kemampuan Kewirausahaan
Ketua Tim LKTI IAIN Madura Nuruddin menerangkan, TEMILREG merupakan kegiatan tahunan yang diikuti seluruh kampus sejatim. Khususnya, kampus yang terafiliasi dalam FoSSEI Jawa Timur. “Persiapan kami sudah matang dan panjang untuk mengikuti lomba di acara TEMILREG ini, kami tidak menyangka akan meraih juara 1 dan mampu bersaing dengan kampus-kampus ternama di Jawa Timur,” ungkap mahasiswa semester 2 tersebut, Senin (17/07/2023). Direktur UKK FPM FEBI M. Alridi Rahman sangat mengapresiasi prestasi kader UKK FPM di ajang bergengsi Jawa Timur tersebut. “Kami sangat bangga atas prestasi yang diraih kader UKK FPM FEBI di ajang TEMILREG ini dan bukan hanya saya, keluarga besar KSEI UKK FPM FEBI, kampus, orang tua, dan seluruh teman dekat kader yang ikut juga bangga,” katanya.
BACA JUGA :  Berkah Musim Tembakau, Pengrajin Tikar Anyaman Daun Lontar di Sumenep Banjir Pesanan
Aldi berharap, para kader KSEI UKK FPM tetap semangat dan tidak pantang menyerah untuk menyambut kompetisi yang lebih besar. Kemudian, mereka juga terus mengukir prestasi baik di kancah regional maupun nasional. Wakil Dekan 1 FEBI IAIN Madura Farid Firmansyah turut mengapresiasi prestasi yang di peroleh oleh kader UKK FPM itu. “Selamat dan sukses atas prestasi yang telah dicapai kader-kader UKK FPM FEBI IAIN Madura, kalian tak pernah berhenti menginspirasi banyak orang khususnya mahasiswa IAIN Madura,” tutupnya. (zhrh/diend)

Berita Terkait

Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo, Kapolres Sumenep Tabur 12 Ribu Benih Ikan
Harga Eceran LPG Melon di Sumenep Tembus Rp 20 Ribu, Warga Miskin Mengeluh
Walhi Jatim Ungkap 21 Hektare Laut Kampung Tapakerbau Sumenep Ber-SHM
Usai Warga Kampung Tapakerbau Siaga 24 Jam, Rencana Penggarapan Tambak Garam Batal
Menteri KKP Bakal Turunkan Tim Cek SHM Laut Kampung Tapakerbau Sumenep
Penuhi Kebutuhan Listrik Masyarakat, PLN Resmikan 5 PLTS di Pulau-Pulau Kecil Wilayah Kabupaten Sumenep
Tugu Keris Perkuat Identitas Sumenep sebagai Kota Keris
Gagal Bayar Jasa Quick Count Pilkada 2024 Sepengetahuan Sekda dan Bupati Sumenep

Berita Terkait

Rabu, 29 Januari 2025 - 14:18 WIB

Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo, Kapolres Sumenep Tabur 12 Ribu Benih Ikan

Selasa, 28 Januari 2025 - 11:32 WIB

Harga Eceran LPG Melon di Sumenep Tembus Rp 20 Ribu, Warga Miskin Mengeluh

Senin, 27 Januari 2025 - 09:08 WIB

Walhi Jatim Ungkap 21 Hektare Laut Kampung Tapakerbau Sumenep Ber-SHM

Jumat, 24 Januari 2025 - 12:49 WIB

Usai Warga Kampung Tapakerbau Siaga 24 Jam, Rencana Penggarapan Tambak Garam Batal

Jumat, 24 Januari 2025 - 10:30 WIB

Menteri KKP Bakal Turunkan Tim Cek SHM Laut Kampung Tapakerbau Sumenep

Berita Terbaru